Ervinna Akan Mengusahakan Pendidikan Berkualitas Gratis Sampai ke Perguruan Tinggi

ASKARA – Calon anggota legislatif DPRD DKI dari Partai Ummat, Ervinna akan memperjuangkan pendidikan berkualitas secara gratis hingga perguruan tinggi bagi warga yang ada di daerah pemilihan 2 Cikoding, meliputi Cilincing, Koja, Kelapa Gading.

Menurutnya, hal itu dapat dilakukan melalui upaya pemerintah dengan meningkatkan aksesibilitas pendidikan, memberikan beasiswa, dan mendukung sistem pendidikan yang inklusif.

“Dengan demikian, lebih banyak individu akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan pendidikan tinggi tanpa harus khawatir tentang biaya,” kata wanita kelahiran 1980 berlatar belakang pendidikan guru ini, Rabu (25/10).

Untuk itu, Ervinna akan melakukan kolaborasi dengan organisasi non-pemerintah, yayasan, dan lembaga swasta yang memiliki perhatian serupa terhadap pendidikan berkualitas gratis. Dan akan menggunakan media sosial untuk menyebarkan informasi tentang pentingnya pendidikan gratis dan dampak positifnya.

“Pemberian beasiswa perlu diupayakan melalui berbagai institusi, perusahaan, atau yayasan untuk memberikan beasiswa kepada siswa berprestasi yang kurang mampu,” kata Ervinna

Diapun akan mendorong pemerintah untuk meningkatkan alokasi anggaran pendidikan dan kebijakan yang mendukung pendidikan gratis. Dan aisn mendukung pendidikan kejuruan atau pelatihan yang dapat meningkatkan keterampilan dan peluang kerja bagi masyarakat.

“Memperjuangkan pendidikan gratis hingga perguruan tinggi memerlukan kerja keras, kesabaran, dan kerjasama dengan berbagai pihak. Dengan tekad dan konsistensi, perubahan positif dapat dicapai,” pungkas Ervinna.