ASKARA – Dalam rangka menyambut peringatan Hari Armada Ke-78, TNI Angkatan Laut (TNI AL) melalui Komando Armada Republik Indonesia (Koarmada RI) menggelar seminar nasional 2023 bertempat di GOR O.B. Syaaf, Markas Komando (Mako) Koarmada RI, Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Jumat (17/11). Seminar ini mengusung tema “Koarmada RI Mendukung Kekuatan Laut Nusantara Terus Melaju Bersama Untuk Indonesia Maju”.
Dalam sambutan Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali yang dibacakan oleh Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Erwin S. Aldedharma menyampaikan bahwa, pelaksanaan seminar nasional kali ini merupakan salah satu bentuk refleksi pelaksanaan tugas Koarmada RI yang bertindak sebagai komponen utama kekuatan laut nusantara, sekaligus sebagai sarana menerima saran masukan membangun dari berbagai pihak untuk meningkatkan kapabilitas dan kapasitas juga menginisiasi serta menginspirasi kekuatan laut lainnya dalam rangka melaju bersama untuk membangun stabilitas nasional di laut demi mewujudkan Indonesia maju.
“Acara ini menjadi kesempatan bagi para pemangku kepentingan, baik dari pemerintah, akademisi dan komunitas masyarakat serta media kemaritiman, untuk memberikan sumbangsih pemikiran, solusi yang efektif dan efesien dalam mengatasi potensi ancaman dan masalah kemaritiman, sehingga dapat menjaga stabilitas keamanan nasional untuk Indonesia maju”, tandas Kasal.
Seminar Nasional yang diikuti secara tatap muka maupun daring ini, menghadirkan Keynote Speaker Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono yang diwakilkan oleh Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksda TNI Agus Hariadi.
Dalam kesempatan ini, juga menghadirkan sejumlah pembicara, seperti Plt. Asisten Deputi Keamanan dan Ketahanan Maritim, Deputi Bid. Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi, Kemenko Marvest Dr. Adriani Kusumawardani yang memberikan materi prioritas yang akan dicapai dalam membangun ekosistem industri maritim dengan melibatkan seluruh potensi kekuatan laut Nusantara dalam rangka mendukung Indonesia maju.
Pembicara selanjutnya yaitu Koordinator Tim Ahli Sekretariat Nasional SDGs Kementerian PPN/Bappenas Bapak Yanuar Nugroho yang memberikan penjelasan mengenai Dampak kolaborasi penegakkan hukum di laut bagi dunia usaha dan investasi kemaritiman di Indonesia saat ini dan yang akan datang.
Selain itu juga menghadirkan Lektor Jurusan Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Pembangunan Nasional (UPN) “Veteran” Yogyakarta Dr. Nikolaus Loy, yang menjelaskan tentang peran media dalam collaborative governance unit guna mempersatukan seluruh potensi kekuatan maritim baik unsur pemerintah maupun non pemerintah dalam mewujudkan visi Indonesia maju.