Pada babak kedua, AC Milan langsung mengambil inisiatif menyerang sejak awal. Hasilnya pun positif. Rossoneri berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 hanya dalam waktu lima menit sejak babak pertama dimulai. Christian Pulisic menjadi pencetak gol kedua bagi AC Milan dalam pertandingan ini.
Hellas Verona tak menyerah begitu saja dari tamunya. Akhirnya, upaya Verona berbuah hasil pada menit ke-64, di mana sang striker, Tijanni Noslin, berhasil mencetak gol balasan. Namun, AC Milan mampu memperlihatkan dominasinya. Pada menit ke-79 giliran Samuel Chukwueze yang menjebol gawang Verona setelah mendapatkan bola rebound dan melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti.
Kedudukan 3-1 untuk keunggulan AC Milan bertahan hingga laga usai. Kemenangan di markas Hellas Verona ini pun membuat Rossoneri aman di posisi kedua dalam klasemen Serie A Liga Italia dengan 62 poin dari 29 laga, unggul tiga poin dari Juventus yang dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh Genoa beberapa jam sebelumnya.