Meski bertahun-tahun tak bisa mencapai laba bersih, Juve mengatakan bahwa mereka berharap “hasil operasi dan arus kas mereka diharapkan berada di kisaran impas” musim ini, sebagian besar berkat kembalinya tim utama ke Liga Champions.
Sementara itu, rival terbesar Juve, Inter Milan, memangkas kerugian mereka dari 85 juta euro menjadi 36 juta euro dalam laporan keuangan yang diumumkan pada Rabu lalu.
Perusahaan asal Amerika Serikat, Oaktree, mengambil alih kendali Inter Milan setelah pemilik klub sebelumnya, Suning, melewatkan tenggat waktu untuk melunasi utang sebesar 395 juta euro.
Dan, AC Milan membukukan keuntungan 6,1 juta euro dalam laporan keuangan terbaru mereka, untuk musim 2022/23.
Sumber: AFP