Andre Rosiade Antar Aspirasi Warga Sumbar ke Telkomsel untuk Pembangunan BTS di Simawang

Andre Rosiade Antar Aspirasi Warga Sumbar ke Telkomsel untuk Pembangunan BTS di Simawang

JAKARTA, Fraksigerindra.id — Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade, menemui Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, untuk menyampaikan surat dari Wali Nagari Simawang, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Surat tersebut berisi permintaan pembangunan Base Transceiver Station (BTS) atau tower telekomunikasi di Simawang, yang hingga kini masih kesulitan mendapatkan sinyal telepon dan internet.

“Ini langkah aksi nyata kami untuk membantu masyarakat sebagai anggota DPR RI yang mewakili masyarakat Sumbar. Yang kesulitan mendapatkan sinyal telepon dan internet. Kami datang langsung ke ruangan Pak Dirut, alhamdulillah diterima. Semoga ini bisa dikabulkan dikerjakan segera,” ujar Andre, yang juga menjabat Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar, Selasa (19/11/2024).

Andre menjelaskan bahwa di sebagian wilayah Simawang, sinyal telepon sangat terbatas. Akibatnya, masyarakat kesulitan berkomunikasi dengan dunia luar, termasuk para pelajar yang tidak bisa mengakses fasilitas pendidikan secara daring.

“Hari ini saya bersama Direktur Utama Telkomsel Pak Nugroho. Mengantarkan langsung surat dari Wali Nagari Simawang, Kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar. Ada permintaan BTS atau tower di sana. Mohon bantuannya Pak Dirut. Surat sudah lama, baru bisa disampaikan,” jelas Andre.

Kedatangan Andre disambut langsung oleh Nugroho, mantan Direktur Network Telkomsel, yang menyatakan kesiapan untuk menindaklanjuti aspirasi tersebut. Aspirasi ini diharapkan segera terealisasi agar masyarakat Simawang dapat menikmati konektivitas yang lebih baik, mendukung komunikasi, dan akses pendidikan daring di wilayah tersebut.

Source link