6 Manajer Top yang Pernah Menolak Pinangan MU: Mulai Jurgen Klopp hingga Pep Guardiola

6 Manajer Top yang Pernah Menolak Pinangan MU: Mulai Jurgen Klopp hingga Pep Guardiola

Sudah menjadi rahasia umum Klopp pernah menolak tawaran dari MU pada 2013 dan 2015. Itu terjadi sebelum ia bergabung ke Liverpool dan menjadikan mereka salah satu tim terbaik di dunia.

“Kami berbicara,” kata Klopp pada 2016 tentang pendekatan pertama Manchester United.

“Kami tidak banyak berbicara, tapi bagi saya, itu banyak. Sejujurnya, itu adalah suatu kehormatan besar. Tapi saya tidak bisa meninggalkan Dortmund,” kata Klopp. 

“Anda berada di bulan April dan sedang merencanakan musim depan. Anda mempunyai pemain-pemain yang datang tetapi, kemudian Anda tidak ada lagi? Itu tidak bisa. Tidak dalam hidup saya.”

“Saya belum mendengar tentang tawaran nyata (dari United). Tetapi jika ada, saya tidak bisa melakukannya. Pertama-tama saya harus menyelesaikan pekerjaan dengan Dortmund dan kemudian memikirkan hal lain,” sambung manajer asal Jerman itu. 

Dalam tulisannya di The Mirror pada 2021, legenda Liverpool Robbie Fowler memberikan penjelasan mengapa Klopp menolak pendekatan lagi dari MU dua tahun kemudian.

“Saya melakukan wawancara dengannya beberapa tahun yang lalu. Dia mengatakan kepada saya telah menolak beberapa klub super kaya setelah Borussia Dortmund, salah satunya pasti Manchester United, yang lainnya mungkin Real Madrid.  Alasannya, dia benci caranya. Mereka hanya fokus pada pengaruh komersial,” tulis Fowler.

“Dia bilang menyukai Liverpool karena memiliki keseimbangan antara uang yang dibutuhkan untuk mencapai puncak dan sejarah serta identitas klub dan penggemarnya.”

 

Source link

Exit mobile version