Dra. Hj. Wardatul Asriah, M.B.A., anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Gerindra, menjadi keynote speaker dalam acara Training Raya yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Bekasi. Acara tersebut dihadiri oleh 355 peserta dari 71 cabang HMI di seluruh Indonesia dan diselenggarakan di Balai Uji Terap Teknik dan Metode Pertanian, Cikarang Barat, pada Selasa (28/1/2025).
Bunda Wardah menyampaikan paparan inspiratif dengan tema “Relevansi dan Urgensi Kecerdasan, Intelektual, Emosional, dan Spiritual” dalam acara tersebut. Ia menyoroti peran mahasiswa sebagai agen perubahan dalam masyarakat, dan mengatakan bahwa bergabung dalam aktivisme adalah langkah awal yang baik untuk berkontribusi dalam perubahan sosial dan politik.
Selain memberikan motivasi, Bunda Wardah juga membagikan pengalaman pribadinya ketika masih mahasiswa dan hadir dalam kegiatan organisasi mahasiswa. Kisahnya disambut dengan tepuk tangan meriah dari para peserta. Training Raya tahun 2025 ini mencakup berbagai sesi pelatihan, seperti Intermediate Training, Latihan Khusus Kohati, Senior Course, Pelatihan Bantuan Dasar Hukum LKBHMI, Jurnalistik Nasional LAPMI, Pendidikan dan Latihan Khusus LEPPAMI, serta Latihan Khusus LTMI.
Dalam penutup acara, Bunda Wardah mengucapkan selamat atas suksesnya acara Training Raya HMI Cabang Bekasi dan berharap program pelatihan tersebut memberikan manfaat bagi peserta dari berbagai daerah di Indonesia.